Matras News – Tugu Kujang merupakan ikon Kota Bogor yang bentuknya menyerupai sebuah senjata pusaka yang berasal dari Jawa Barat. Tugu Kujang dibangun pada 4 Mei 1982 pada masa pemerintahan walikota Achmad Sobana. Tugu Kujang terletak di simpang tiga jalan raya Padjajaran, Otto Iskandar, dan Baranangsiang Kota Bogor Jawa Barat.
Pada saat ini warga kota Bogor sedang menyambut hari jadi Bogor yang ke 540. Dimana salah satunya kegiatannya Babakti tugu kujang yang sudah menjadi acara tahunan. Dimana dalam kegiatan ini melibatkan masyarakat Bogor, juga ada pentas seni kolosal dan seni kebudayaan.
Acara babakti tugu kujang akan diselenggarakan tanggal 20 Juni 2022.