Menu

Mode Gelap

News

Charly Van Houten dan Kru Setia Band Dikabarkan Alami Kecelakaan

badge-check


Charly Van Houten dan Kru Setia Band Dikabarkan Alami Kecelakaan Perbesar

Matras News – Vocalis Charly Van Houten mantan vokalis band ST12 dikabarkan mengalami kecelakaan mobil, diketahui kecalakan tersebut pada saat berpergian bersama kru Setia Band. Kabar peristiwa kecelakaan yang dialami penyanyi asal Cirebon Jawa Barat ini disebut terjadi pada Sabtu (9/7) dinihari.

Kabar tersebut diketahui dari postingan video di TikTok yang memperlihatkan bagian depan mobil berwarna putih dalam keadaan rusak berat. Dikutip dari berbagai sumber, video itu juga tampak mobil tersebut tengah diderek. 

Dalam pada video pun terdengar seperti ada suara Charly Van Houten tengah berbicara.  Dalam keterangan unggahan itu juga tuliskan bahwa Charly Van Houten dan kru Setia Band lah yang menumpangi dan mengalami kecelakaan itu. “Barusan terjadi kecelakaan, Charly VHT, bersama kru Setia Band, kita doakan semua selamat sehat selalu,” tulis akun tersebut.

Salah satu Istri dari kru Setia Band pun memberikan komentar pada unggahan itu. Ia meminta doa yang terbaik untuk suaminya dan semua orang yang mengalami kecelakaan itu.

“Minta doanya ya semuanya buat suamiku @angga_lino05” tulis akun sang istri. Banyak yang menjelaskan jika kecelakaan itu terjadi di Tol Padalarang. Namun sampai saat ini belum juga ada keterangan resmi dari pihak kepolisian dan Setia Band tersebut.

Kondisi terkini Charly pun diceritakan oleh sang istri, Shinta Regina yang ia unggah melalui Instagram storynya. Dalam unggahannya, Shinta Regina, mengungkap kondisi terkini Charly memang mengalami kecelakaan dan kini tengah dalam kondisi pemulihan.

“Info kecelakaan tadi malam suamiku dan tim betul adanya. Alhamdulillah suamiku baik-baik saja, hanya luka kecil di bagian dagu, “jelasnya.

Lanjut Shinta, Charly sedang beristirahat dengan timnya yang lain yang ikut dalam mobil tersebut.  Kendati Charly mengalami luka ringan, salah satu anggota tim lainnya harus mengalami kondisi yang cukup berat. Shinta pun memohon doa agar segera pulih.

“Tapi ada 1 tim yaitu angga yang lukanya agak serius karena angga duduk didepan. Mohon doanya untuk kita semua, “ucapnya.

 

 

 

Baca Lainnya

DPRD Jabar Ahmad Faisyal Dukung Revitalisasi Tambak di Pantura

20 Juni 2025 - 01:31 WIB

DPRD Jabar Ahmad Faisyal Dukung Revitalisasi Tambak di Pantura

Ini Sektor Paling Tinggi Tingkat Kepuasan Warga Bekasi 100 Hari Kerja Tri Adhianto-Harris Bobihoe

20 Juni 2025 - 01:16 WIB

Ini Sektor Paling Tinggi Tingkat Kepuasan Warga Bekasi 100 Hari Kerja Tri Adhianto-Harris Bobihoe

Aturan Baru ASN Boleh Kerja Secara Fleksibel dan WFA

19 Juni 2025 - 02:12 WIB

Aturan Baru ASN Boleh Kerja Secara Fleksibel dan WFA

Dua Perusahaan di Kota Bekasi Rekrut Penyandang Disabilitas Hasil Job Fair 2025

18 Juni 2025 - 01:18 WIB

Dua Perusahaan di Kota Bekasi Rekrut Penyandang Disabilitas Hasil Job Fair 2025

InJourney Airports Lakukan Airport Contingency Plan untuk Amankan Penerbangan Saudia SV-5726

18 Juni 2025 - 00:10 WIB

InJourney Airports Lakukan Airport Contingency Plan untuk Amankan Penerbangan Saudia SV 5726
Trending di News