Matras News, Jakarta – Djakarta Festival 2022 yang digelar Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) DKI Jakarta. Acara ini digelar mulai Jum’at (26/8) hingga Minggu (28/8).
Acara ini melibatkan dari 5 Kadin wilayah, Jakarta Pusat, Jakarta Selata, Jakarta Timur, Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan juga asosiasi luar biasa dari Kadin DKI dan disupport juga oleh Pemprov DKI dan juga beberapa Kadin Provinsi.
300 UMKM dan IKM terdiri dari kuliner, fashion, dan handycraft. Dan juga ada satu produk craft kerajinan dari designer anak-anak disabilitas yang berada dibawah bimbingan dari Dinas Sosial.
Untuk masyarakat yang ingin menyaksikan secara langsung, kegiatan ini tidak dipungut biaya, kegiatan pertama yang di selenggarakan oleh Kadin justru menjadi pilar untuk kedepan demi berlangsungnya Djakarta Festival setiap tahunnya,
Selain adanya UMKM, Djakarta Festival 2022 juga dimeriahkan oleh para musisi tanah air. Di hari pertama tampil Galba Lesmana dan juga Black Stone, pada hari kedua akan hadir Andra and The BackBone, dan pada hari terakhir akan tampil Kahitna.
(her)