Matrasnews.com – Hotel Chanti Semarang yang merupakan ‘sister hotel’ dari Hotel Tentrem Yogyakarta dikelola oleh Tentrem Hotel Management Indonesia (THMI). Kata Chanti berasal dari bahasa Sansekerta yang juga dikenal dengan penulisan serta penuturan yang berbeda beda seperti Shanti, Santhi atau Shanthi, tapi kata Chanti mengandung arti yang universal, yakni ‘kedamaian’. Meskipun berasal dari kultur dan bahasa yang berbeda, baik Tentrem maupun Chanti merujuk pada makna yang sama yakni ketenangan, kedamaian dan ketentraman batin. Keduanya dikelola oleh para profesional yang sudah berpengalaman dalam dunia perhotelan dan memiliki komitmen tinggi untuk menjadikan Hotel Chanti sebagai hotel terdepan yang menawarkan kenyamanan dan cita rasa tinggi untuk hunian hotel. Diresmikan pada tanggal 28 Desember 2016 ini, Hotel Chanti Semarang adalah pilihan akomodasi terbaik di kawasan bisnis Kota Semarang.
Baca Juga : Ayola Sunrise Hotel Bekerjasama dengan PMI Kota Mojokerto, Pada Hari Donor Darah Sedunia
Dengan 106 kamar yang didesain dengan nuansa modern dengan luasan mulai dari 21 m2 – 42 m2 dan terbagi menjadi 4 kategori kamar yaitu 86 kamar tipe Deluxe, 16 kamar tipe Premier, 2 kamar tipe Deluxe Suite dan 2 kamar tipe Junior Suite serta dilengkapi dengan fasilitas : LED TV 47’, akses Internet berkecepatan tinggi, kolam renang semi outdoor dan fitness centre hingga mini bar yang bisa dinikmati secara cuma – cuma menjadi keunggulan tersendiri bagi Hotel yang beralamat di Jalan Gajah Mada No. 40 Kota Semarang Jawa tengah.
Nikmati kenyamanan bertemu dengan keluarga, rekan kerja, dan seluruh relasi anda di Lobby Bar and Lounge dengan berbagai pilihan menu kopi terbaik, teh, minuman ringan, wine, dan berbagai pilihan makanan ringan sebagai pelengkap suasana.
Beranjak menuju lantai Mezzanine, para tamu bisa menikmati hidangan dari dari Western, Asian, dan menu – menu asli Indonesia baik sajian ragam buffet maupun Ala Carte di Layana Cafe and Restaurant. Dan bagi anda yang ingin memanjakan diri dengan pijat relaksasi dan spa maka Samiya Spa yang dilengkapi dengan 3 ruangan treatment (1 ruangan ouple, 2 ruangan single) serta memiliki aneka variasi perawatan spa dan pijat relaksasi bisa menjadi pilihan yang tepat.
Bagi anda yang ingin melaksanakan perhelatan baik meeting dan gathering, Hotel Chanti Semarang menyediakan 4 ruangan meeting dengan ukuran mulai 31 m2 – 145 m2 yang memliki peralatan audio visual terbaik. Yang menjadi keunggulan lain dari Hotel Chanti Semarang ini adalah adanya DIVA Karaoke by Rossa yang menyediakan ruangan karaoke sebanyak 18 ruangan mulai dari jenis Deluxe hingga VVIP yang bisa dijadikan sebagai sarana hiburan bagi para pengunjung. Terletak di lantai 3 Hotel yang memiliki total 11 lantai ini, DIVA Karaoke by Rossa menyediakan berbagai macam pilihan lagu yang bisa dipilih serta didudukug dengan tata letak dan sound system terbaik.
Jadikan Hotel Chanti Semarang menjadi tujuan seluruh keluarga, teman, dan relasi anda untuk mendapatkan kebutuhan akomodasi terbaik, lengkap dengan pelayanan yang personal serta produk – produk dengan kualitas terbaik. Kami dengan sepenuh hati memberikan sentuhan kedamaian dalam bentuk pelayanan.
Mengenai Hotel Chanti Semarang . Dengan 106 kamar , 4 meeting room, 18 ruangan karaoke, semi outdoor swimming pool, spa, lobby bar and lounge dan restaurant yang berlokasi di kawasan bisnis Kota Semarang dengan sentuhan modern merupakan pilihan akomodasi Hotel Bintang 4 terbaru di Semarang. Untuk keterangan lebih lanjut mohon menghubungi Hotel Chanti Semarang di telepon +62 24 8657 0555 +62 24 8657 0333, e-mail di [email protected] website kami di www.hotelchanti.com
(*) Acha