Matras News, Bekasi – Warga yang berada di Kelurahan Durenjaya, Kecamatan Bekasi Timur Kota Bekasi, mengeluhkan keberadaan Tempat Pembuangan Sampah liar yang berada di Jalan Pahlawan, Durenjaya. Pasalnya, sejumlah warga yang melintas merasa terganggu dengan bau yang tidak sedap yang ditimbulkan dari sampah yang berada dipinggir jalan tersebut.

Seperti yang dikeluhkan Siwi, salah seorang pengendara yang melintas. Sejumlah tumpukan sampah yang berada di jalan yang dilaluinya setiap hari, selalu menjadi pemandangan luar biasa.
“Sampahnya selalu bertambah, meskipun saya sempat melihat ada warga yang membakar sampahnya, tapi tetap saja selalu ada setiap harinya,” keluh Siwi, Senin 14/4/2025.
Lanjut dia, ditambah lagi saat ini hujan masih terus turun di Kota Bekasi. Hal ini bukan hanya memperparah kondisi sampah di lokasi, bau yang ditimbulkannya pun mengganggu warga yang melintas.
“Bau yang ditimbulkan dari tumpukan sampahnya sangat mengganggu pengendara yang melintas, ditambah lagi hujan masih turun,” tambahnya.
Senada dengan Siwi, Suhardi juga mengeluhkan hal serupa. Diakui Suhardi, meskipun sampah yang ada di lokasi tersebut sudah diangkat oleh petugas kebersihan dari dinas terkait, namun keesokan harinya sudah ada tumpukan sampah baru.
“Saya pernah melihat petugas mengangkut sampahnya menggunakan mobil bak terbuka, tapi keesokan harinya, tumpukan sampah baru, ada lagi,” terang Suhardi kepada matrasnews.com.
Suhardi berharap, adanya kesadaran dari warga untuk tidak membuang sampah dipinggir jalan, sehingga dikhawatirkan bisa menimbulkan penyakit atau masalah kesehatan.
“Saya sebagai warga yang melintas di lokasi setiap hari saat mengantar anak sekolah, berharap adanya kesadaran warga untuk tidak membuang sampahnya dipinggir jalan, karena dikhawatirkan bisa menimbulkan masalah, seperti penyakit dan lain sebagainya,” harap Suhardi.