MATRASNEWS, JAKARTA – ASRI mempersembahkan K Mall at Menara Jakarta, destinasi gaya hidup terbaru yang lahir dari inspirasi pohon kehidupan simbol energi baru, pertumbuhan, dan harmoni. Didesain bukan sekadar tempat berbelanja, K Mall hadir sebagai ruang hidup yang memancarkan semangat baru bagi komunitas, tempat manusia, seni, dan gaya hidup berpadu dalam keseimbangan.
Berlokasi di dalam kompleks prestisius Menara Jakarta Kemayoran, K Mall menyatu dengan ekosistem modern yang mencakup kondominium, apartemen, hotel, dan perkantoran premium. Lokasinya yang strategis di jantung Kemayoran – hanya berseberangan dengan JIEXPO, pusat pameran terbesar di Jakarta menjadikannya poros baru bagi warga, profesional, dan wisatawan yang mencari pengalaman kehidupan urban yang dinamis dan inspiratif
Sejak awal perancangannya, K Mall dibangun dengan filosofi “Tree of Life.” Filosofi ini diwujudkan melalui tata ruang dan kurasi tenant terpilih dari nama-nama besar seperti Adidas, Asics, Erafone, iBox, Kiddy Cuts, Lumine, Playtopia, Samsung, Sociolla, hingga deretan brand kuliner dan lifestyle pilihan yang menjadi bagian dari keseharian masyarakat modern seperti Chagee, Paris Baguette, Social Affair, Sushi Hiro, dan masih banyak lagi.
Tiap tenant dipilih secara cermat untuk menciptakan keseimbangan antara kebutuhan, hiburan, dan inspirasi hidup.
“Kami ingin ciptakan K Mall bukan hanya sebagai pusat belanja, tetapi sebagai pusat kehidupan. Kami ingin menghadirkan ruang yang memupuk interaksi, kreativitas, dan kebersamaan. Seperti pohon yang memberikan kehidupan, K Mall diharapkan tumbuh menjadi simbol energi baru bagi Kemayoran,” terang Alexander Kusuma selaku CEO ASRI dalam pembukaan K Mall, Selasa, 11 November 2025 di tanggal cantik 11-11.
Desain arsitekturnya yang modern dan dinamis berpadu dengan elemen hijau dan ruang terbuka, menghadirkan suasana yang hangat namun elegan. Di dalamnya, pengunjung dapat merasakan pengalaman berbeda dari sudut kopi yang nyaman, ruang berkumpul komunitas, hingga area seni dan pameran yang memantik inspirasi.
Hal tersebut direpresentasikan dengan berbagai rangkaian acara yang inspiratif, penuh kreativitas dan energi positif. Sebagai bagian dari pembukaan, ada festival matcha dan donut terbesar di Jakarta yang digelar di K Mall, yakni JKTGO Crazy Matcha & Donut Festival Vol. 2, lalu Noodle Festival, dan masih banyak kegiatan kreatif lainnya.
“Kami menyambut hadirnya K Mall sebagai a new lifestyle destination karena merupakan mall terbesar pertama di Kemayoran. Kehadiran mal ini jadi wujud nyata peningkatan nilai kawasan dan daya tarik investasi di kawasan PPK Kemayoran,” kata Yudi Sugara selaku Direktur Pemberdayaan Kawasan Kemayoran.
“Keberadaan K Mall menunjukkan transformasi kawasan ini sebagai pusat pertumbuhan ekonomi yang modern, produktif, dan berdaya saing tinggi,” tambahnya.
Dengan kehadiran K Mall, Kemayoran tidak lagi sekadar kawasan bisnis dan pameran, tetapi berkembang menjadi pusat gaya hidup urban yang lebih hidup, berdenyut, dan terus tumbuh. Mulai 11 November 2025, bersiaplah menjadi bagian dari semangat dan kehidupan baru di Kemayoran bersama K Mall at Menara Jakarta.
Cek Berita lain di Google News




