Matrasnews.com – Dengan Semangat meningkatkan literasi bagi guru terus digaungkan oleh Madame Heddy, duta blog literasi Ikatan Guru Indonesia (IGI). Yakni melalui program Road Blog To Book Attribute.
Road Blog To Book Attribute merupakan program yang dibangun pada November 2021, kemudian berkembang menjadi kegiatan seminar pada Desember 2021. Hadirya program ini sebagai upaya untuk mengembangkan serta meningkatkan kemampuan guru dalam berliterasi.
“Program ini baru dan rencana kedepannya akan diadakan setiap bulan untuk membantu meningkatkan kemampuan guru dalam berliterasi,” ujarnya.
Perempuan berusia 52 tahun ini menjelaskan, dalam seminar ini membahas beberapa tema literasi berbeda setiap minggunya. Pada pertemuan keempat, guru akan mendapatkan sertifikat 32 JP dan ebook berstandar Internasional Standard Book Number (ISBN), rangkuman hasil karya mereka.
(red)